Minggu, 13 Maret 2011
Haram Membuat Tatto dan Menyambung Rambut [ Cemara ]
Diriwayatkan dari Asma' binti Abu Bakar, bahwa seorang wanita datang kepada Rasulullah dan berkata :
"Aku baru saja menikahkan anak gadisku setelah itu ia terserang penyakit hingga rambutnya rontok dan suaminya memintaku untuk menyambung rambutnya. Apakah boleh aku melakukannya ? Lantas Rasulullah mencela wanita yang menyambung rambut dan yang meminta untuk disambung rambutnya." (HR. Bukhari No. 5935 dan Muslim No. 2122)
Diriwayatkan dari 'Abdullah bin 'Umar;
Rasulullah melaknat wanita yang menyambung rambut dan yang meminta disambung rambutnya, yang mentatto dan yang minta untuk ditatto." (HR. Bukhari No. 5937 dan Muslim No. 2124)
__________________________________________________
Sumber : Ensiklopedi Larangan. Syaikh Salim bin Ied Al Hilali Jilid 3
Ditulis ulang oleh: Anwar Baru Belajar